Segala sesuatu selalu dapat dibuat lebih baik, lebih cepat, lebih maju, lebih tinggi, dan lebih hebat. Stay hungry stay foolish. Jangan pernah berhenti untuk belajar. Pastikan hari ini lebih baik dari hari kemarin. Dan Hari esok lebih baik dari hari ini -Agriani-

Minggu, Juni 17, 2018

Laki - laki baik itu seperti apasih???

Betapa kejahatan verbal oleh seorang laki - laki lebih berbahaya dibandingkan dengan kejahatan fisik, dimana kejahatan verbal ini dapat berpengaruh terhadap psikologi seorang wanita. Ya setiap hari aku belajar melihat ke lingkungan sekitar, tak sedikit pula yang datang kepadaku untuk sekedar menceritakan masalahnya, meminta nasihatku melalui pesan whatsapp, atau bahkan aku pernah didatangi seorang yang sudah aku anggap saudariku ditanah rantau ketika aku KKN hanya untuk sekedar berbagi bebannya kepadaku. Aku mungkin cukup bisa menenangkan orang lain (perempuan), tapi tak pandai "self-healing" diriku sendiri hha. Dari mereka aku bersyukur aku lahir dan dibesarkan dari keluarga yang harmonis, dari ayah dan ibu yang selalu mendidikku dengan cinta dan kasih, tak pernah sekali pun mereka menyakitiku secara fisik maupun verbal. Dan aku bersyukur ayah ibuku mencintai satu sama lainnya bahkan hingga ayahku sudah tiada. 

Kita mungkin sudah tahu bahwa laki - laki dan perempuan mempunyai perbedaan secara psikologis, aku menyarankan kalian untuk membaca buku "Men are from mars, Woman are from venus karya John Gray", kalian akan dijelaskan secara detail perbedaan antara pria dan wanita, kebutuhan - kebutuhan emosianal pria dan wanita, cara-cara efektif mencegah pertengkaran, dsb. Apalagi untuk pasangan - pasangan muda yang akan segera menikah, aku sangat-sangat merekomendasikan buku ini dengan ikhtiar kalian dapat membangun komunikasi yang baik dengan pasangan. 

Nah dalam rangka pencegahan terjadinya kekerasan verbal dalam rumah tangga ada baiknya kita kenali beberapa sifat laki- laki yang baik versi aku ya! :D Oke langsung saja ke inti dari judul entry ini hha. Beberapa Referensi Sifat Laki-Laki yang Baik untuk Kamu Jadikan Pasangan!

1. Mempunyai Agama yang Kuat

Mengapa agama aku letakkan diurutan nomor satu? karena ketika seorang lelaki mempunyai ini, taat kepada Allah dan rasulNya, menjaga sholatnya tepat waktu maka dunia pun akan mengikutinya. Barangsiapa yang niat (tujuan) hidupnya adalah akhirat, Allah akan mengumpulkan urusannya, menjadikan kekayaan dihatinya, dan dunia akan mendatanginya dalam keadaan hina.

2. Bertanggungjawab

Ini juga hal yang sangat penting dalam diri seorang lelaki. Ada beberapa hal tanda bahwa lelaki tersebut bukan orang yang bertanggungjawab. 

-  Selalu menyangkal saat berbuat salah, bahkan terkadang berbalik menyalahkan kalian
-  Tidak berani meminta maaf bila melakukan kesalahan 
-  Merasa sok tahu dan sok bisa dalam semua hal, dalam hal lain manisnya hanya dimulut tapi dalam      bentuk laku 0 besar
-  Tidak berkata jujur tentang apa yang ia mampu atau tidaknya.
-  Selalu berkeinginan untuk menang sendiri dalam arti lain egois
-  Sering menyalahkan orang lain
-  Tidak menepati janji

Tidak bertanggungjawab ini sangatlah bahaya apalagi ketika sudah menikah dimana dinamikanya benar-benar akan lebih terasa. 

3. Suka Menuntut Ilmu

Laki - laki yang baik selalu merasa kurang akan ilmu, sehingga ia akan terus belajar dan belajar, yang kemudian akan membuatnya semakin rendah hati dan merasa dirinya bukanlah apa - apa. 

4. Dapat dipercaya

Laki - laki harus mempunyai sifat ini, tidak mengabaikan tugas yang telah diberikan kepadanya, dan tidak menyalahkan kuasa yang ada pada dirinya. Dapat menjaga rahasia, menutup aib keluarganya, dll.

5. Dapat Menjaga Pandangan

Tidak suka mencari - cari perhatian, melihat sesuatu yang belum halal baginya, selalu menundukkan kepalanya dan tidak menatap wanita yang bukan muhrimnya. Bukan hanya mata, hal ini juga berlaku untuk hati dan pikirannya. 

6. Sabar, Ikhlas, Menerima Kekurangan Orang lain

Memiliki hati yang senantiasa bersyukur, sabar dan ikhlas atas apapun yang terjadi dalam dirinya, serta mampu menerima kekurangan orang lain yang tidak sesuai keinginannya dengan lapang dada.

7. Memiliki Cinta dan Kasih Sayang yang Tulus

Laki - laki yang baik pasti tahu bagaimana cara memperlakukan orang lain dengan benar. Bukan hanya keluarga tapi juga orang lain. Tahu bagaimana cara memanusiakan manusia. Pernah aku temukan lelaki yang tampaknya begitu baik dengan ibu dan adikknya tapi dengan temannya sungguh sangat disayangkan.

8. Suka Menolong 

Laki - laki yang baik tidak akan pandang buluh, siapapun itu pasti akan ia tolong dengan dengan senang hati, akan ia tolong tanpa harus berpikir bahwa "orang ini bisa melakukan hal ini sendiri, tapi usahanya saja yang belum maximal" naudzubillah, ia tidak akan benar - benar meminta pertolonganmu bila ia merasa ia sanggup. Apalagi perempuan sangat - sangat membutuhkan tipe laki - laki yang suka menolong, karena perempuan itu hakikatnya kelak mendampingi pasangan bukan manjadi pembantu. Aku yakin perempuan tahu apa saja perannya ketika ia memutuskan untuk menjadi sebagai seorang istri, namun alangkah bahagianya bila ia dapat dimuliakan oleh sang suami.

9. Suka Berbagi

Ini adalah sifat bonus menurutku, alangkah bahagianya jika seorang wanita mendapatkan suami yang mempunyai sifat ini. Ia mau berbagi banyak hal untuk orang lain, ia mau berbagi ilmu, uang, tenaga, ia mau berbagi dalam kondisi lapang maupun sempit, dalam istilah lain ia memiliki jiwa sosial yang sangat tinggi. Orang lain saja ia mau bahagiakan apalagi kamu hha

10. Menjaga Kesehatatan dengan Tidak Merokok

Aku sangat menyayangkan laki - laki yang sebenarnya baik namun ia terjebak dengan hal - hal seperti ini. Jujur ini sangat penting menurutku, akan banyak risiko terutama kesehatan yang dapat ditimbulkan akibat rokok didalam sebuah keluarga. 

Ini aku buat 10 sifat baik laki-laki secara garis besarnya saja, setelah ini mungkin akan muncul pertanyaan "Ahh aku kan orangnya begini sepertinya sulit untuk mendapatkan yang begini dan begini" hha, tidak harus 10 sifat ini kamu cari dalam diri seorang lelaki, mungkin tidak pernah ketemu sampai kapanpun, sudah pernah aku bahas ditulisan sebelumnya tidak ada manusia yang sempurna justru itulah peran kita "perempuan" menyempurnakan, membuat yang ganjil menjadi genap, serta menyamakan tujuan (life goal) dengan life plan yang detail.

Mungkin juga akan muncul pertanyaan "aku ini gapantes bla bla", jangan pernah merendahkan diri kalian sendiri, intinya kita berani memantaskan, tak apa bila kita butuh waktu yang lebih lama dibandingkan orang lain, yang terpentinng kita sudah benar - benar siap dan yakin. Ingatkan juga perihal takdir, kita jangan memaksakan segala sesuatu harus sesuai keinginan kita, libatkan Allah didalamnya, karena

Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal itu amat baik bagimu, dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui sedangkan kamu tidak (al-Baqaroh : 216)

well, well, well biar adil next aku buat ciri - ciri wanita baik yang layak kalian jadikan istri, see you!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar